Meriahnya Lomba Agustusan dan HDKD di Lapas Tuban

oleh -
MERIAH : Lomba Agustusan yang Digelar Lapas Tuban Berlangsung Meriah

TUBAN

Penulis : M. Rizqi

Link Banner

Lenterakata.com – Suasana meriah tersaji di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tuban Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, Sabtu (13/8/2022). Sebab, Lapas bersama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) menggelar lomba unik.

Lomba unik tersebut digelar dalam rangka peringatan HUT ke -77 Kemerdekaan RI dan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) yang juga ke-77.

Berbagai macam lomba digelar, di antaranya tebak gerak atau pesan berantai, lomba rias dengan mata tertutup berpasangan, lomba estafet karet gelang pakai sedotan, cantol capil, dan makan kerupuk berberpasangan.

Kepala Lapas Tuban Siswarno menjelaskan kegiatan tersebut diikuti oleh sekitar 25 petugas Lapas beserta ibu Dharma Wanitanya. Menurutnya, selain untuk memeriahkan HDKD, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kekompakan antar peserta.

“Alhamdulillah lomba berjalan lancar meskipun panas-panasan. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kekompakan antar pegawai dan DWP,” ujar Siswarno

Sementara itu, Zanne Siswarno Ketua Dharma Wanita Persatuan Lapas Tuban berpesan kepada ibu-ibu DWP untuk tidak terlalu berambisi meraih juara. Kegiatan ini hanya untuk  mempererat tali silaturahmi dan bisa membudayakan lomba tradisional.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat dan seru. Kami menjadi lebih akrab dan semangat untuk mengikuti pertemuan rutin DWP. Semoga kegiatan ini rutin digelar setiap tahun,” katanya.

Dia menjelaskan, laga final lomba-lomba tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 19 Agustus 2022.

Sesuai tema HDKD Tahun 2022, yakni “Dengan Semangat Kebersamaan Kita Tingkatkan Kinerja Kemenkumham Semakin PASTI dan Berakhlak”, diharapkan jajaran  Lapas Tuban bersama DWP sebagai salah satu Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan wilayah Jatim juga makin meningkatkan kualitas layanan pemasyarakatan.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *