Satu Warga Blora Ikuti Gowes Keliling Nusantara Hari Bhayangkara

oleh -
GOWES : Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah Lepas Peserta Gowes Keliling Nusantara asal Blora

BLORA

Penulis : M.Rizqi

Link Banner

Lenterakata.com – Gowes Keliling Nusantara adalah salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka hari Bhayangkara tahun ini. Peserta gowes yang akan mengelilingi berbagai kota di Nusantaran ini juga berasal dari berbagai daerah.

Dari Kabupaten Blora, Jawa Tengah ada seorang warga yang menjadi peserta kegiatan ini. Namanya Imam Pramono, warga Desa Wulung, Kecamatan Randublatung, Kabupaten Blora. Kamis (16/6/2022) pagi, Imam Pramono diberangkatkan langsung Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH.

Imam tidak sendirian, pria paruh baya ini dilepas Kapolres Blora bersama dua penghobi gowes lainnya. Dua orang penggowes itu adalah peserta Gowes Keliling Nusantara asal Jakarta dan Jogjakarta.

Pelepasan dilakukan di halaman depan Mapolres Blora yang dihadiri juga oleh Wakapolres Kompol Christian Chrisye Lolowang,SH,SIK,MH bersama Pejabat Utama Polres Blora.

Kapolres Blora mengucapkan terima kasih kepada Imam beserta rombongan yang sudah memberikan ucapan dan doa khusus bagi Polres Blora menjelang peringatan Hari Bhayangkara ke 76.

“Kami ucapkan terima kasih kepada bapak Imam beserta tim. Semoga perjalanan gowes keliling nusantaranya berjalan aman, lancar dan selamat,” ucap Kapolres Blora.

Ketiga goweser tersebut akan bergabung dengan para goweser lain yang akan bergabung di kota yang dilewati untuk bersama sama keliling nusantara.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *