Spontan Anggota Satresnarkoba Dites Urine, Hasilnya Negatif

oleh -
NEGATIF : Seluruh Anggota Satyreskoba Polres Tuban Dites Urine, Hasilnya Negatif

TUBAN

Penulis : M. Rizqi

Link Banner

Lenterakata.com –  Tetiba Kapolres Tuban AKBP Suryono S.H., S.I.K., M.H.,meminta seluruh anggotanya dari Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) dikumpulkan. Sehingga puluhan anggota Satresnarkoba langsung berbaris. Lalu mereka satu persatu menjalani tes urine.

Kegiatan tersebut sebagai upaya untuk mencegah dan mengantisipasi adanya penyalahgunaan narkoba dikalangan anggota Polres Tuban. Kapolres Tuban AKBP Suryono didampingi Kasat Resnarkoba AKP Teguh Triyo Mandoko, S.H., M.H. memimpin langsung  kegiatan itu.

Kapolres menerangkan bahwa pengecekan urine itu dilaksanakan secara spontan tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu kepada personel satuan narkoba,

Menurut Suryono Satreskoba merupakan garda terdepan dalam pemberantasan narkoba, ibarat ingin membersihkan kotoran dipinggir jalan sebelum melakukan bersih-bersih sapunya harus bersih terlebih dahulu,

“Bagaimana harus memberantas penyalahgunaan Narkoba jika personel yang mengawakinya juga terlibat narkoba,” ucapnya Jumat (31/5/2024).

Dengan kegiatan tersebut ia berharap seluruh personelnya bersih dari Narkoba baik pengguna pengedar maupun sebagai bandar.

“Semuanya harus clean dan clear untuk memberantas penyalahgunaan narkoba” tegasnya

Kapolres Tuban menjelaskan bahwa peredaran Narkoba di wilayah hukum Polres Tuban selama ia menjabat lebih didominasi penyalahgunaan obat-obatan yang berkaitan dengan undang-undang kesehatan.

“Untuk Sabu dan lain sebagainya pernah kita lakukan penindakan tapi intensitasnya terlalu kecil,” ungkapnya,

Dalam kegiatan tersebut diikuti sebanyak 27 personel dari Satresnarkoba Polres Tuban, alhasil dari keseluruhan personel yang melaksanakan pengecekan urine tidak terindikasi sebagai pengguna narkoba atau negatif.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *