Begini Cara Pemkab Siapkan Naker Kilang

oleh -
LAS : Salah Satu Ketrampilan yang Diberikan adalah Las untuk Menunjang Pembangunan Kilang

TUBAN

Penulis: M. Rizqi

Link Banner

Lenterakata.com – Pemkab Tuban sangat getol menyiapkan warganya untuk menjadi tenaga kerja (naker) di proyek Kilang Tuban. Salah satunya adalah membekali para pemuda dengan ketrampilan melalui berbagai pelatihan.

Melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Naker, pemkab  bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Provinsi Jawa Timur memberikan pembinaan dan pelatihan ketrampilan kerja. Sebanyak 32 peserta dari lulusan SMA dan SMK mendaftar. Mereka selama dua bulan diberi pelatihan keterampilan Las 1G-3G.

“Agar masyarakat Tuban menjadi tenaga kerja yang siap pakai dan bersertifikat menyongsong kabupaten Tuban sebagai kota industri,” ujar Sri Lestari Kasi Pelatihan dan Produktivitas tenaga kerja Dinas PTSP dan Naker.

Dia mengungkapkan tujuan dari diadakannya pelatihan adalah untuk menyiapkan tenaga kerja siap pakai dan menyongsong proyek atau pembangunan kilang minyak pembangunan kilang minyak New Grass Root Refinery (NGRR).

‘’Peserta akan mendapatkan sertifikat dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) yang dinyatakan lulus. Selian dari 32 peserta pelatihan Las 1G-3G ini akan diseleksi untuk mengikuti pelatihan Las 4G,’’ tambahnya.

Lebih lanjut, Sri Lestari menyampaikan bahwa pelatihan yang bersumber anggaran dari Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau (DBHCHT) Kabupaten Tuban ini merupakan pelatihan berbasis kompetensi untuk mengurangi angka pengangguran terbuka di Kabupaten Tuban.

“Selain mendapatkan pelatihan, peserta juga mendapat uang transport dan makan siang,” ungkapnya.

Sementara, Kasi Pengembangan dan Perluasan Kesempatan Kerja Fauzi Mahrus menjelaskan, selain keterampilan las, Dinas PTSP Naker juga mengadakan pelatihan kewirausahaan yang dilakukan di tiap kecamatan. Sasaranya, generasi muda dan ibu rumah tangga.

Dari 20 Kecamatan, 5 kecamatan sudah mendapatkan pelatihan kewirausahaan tersebut. Yakni Kecamatan Montong, Singgahan, Grabagan, Tambakboyo dan Bancar.

“Akan kami lakukan secara bertahap sampai seluruh kecamatan mendapatkan pelatihan. Warga harus memiliki kompetensi yang unggul agar tidak hanya menjadi penonton perkembangan industri di Tuban,” tandasnya.(wie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *