Permukiman Warga dan Jalur Transportasi Tergenang Banjir, Tindakan Polisi Polres Blora Ini Tarik Perhatian Warga

oleh -
DERAS : Air yang Menggenangi Permukiman Warga Jepon Mengalir Cukup Deras

BLORA

Penulis : M. Rizqi

Link Banner

Lenterakata.com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Blora, Jawa Tengah dalam waktu yang lama menyebabkan bencana banjir. Sejumlah permukiman warga dan tanah pertanian di Kecamatan Cepu, Jepon, Jiken, Bogorejo dan sejumlah kecamatan lainnya terendam air bah.

Salah satu wilayah yang terdampak cukup parah adalah kawasan pasar Jepon Kecamatan Jepon. Untuk antisipasi terjadinya gangguan kamtibmas dan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas, Polres Blora bersama petugas gabungan dari TNI, BPBD dan Satpol PP melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas.

Menurut informasi warga, banjir masuk kawasan pasar Jepon sekitar pukul 17.30 wib, Selasa (29/11/2022). Selain masuk kawasan pasar, air yang meluap juga menutup ruas jalan Blora Cepu di kawasan pasar Jepon. Bahkan akses jalan sempat lumpuh, karena tinggi air mencapai selutut orang dewasa.

Petugas gabungan dari Polsek Jepon, Polres, Koramil Jepon dan BPBD langsung turun ke lokasi untuk membantu warga. Tak jarang beberapa pengendara sepeda motor yang motornya macet karena mesinnya kemasukan air.

Kapolres Blora AKBP Fahrurozi,SIK,MM,MH melalui Kasi Humas AKP Budi Yuwono mengungkapkan, berdasarkan pantauan petugas di lapangan, banjir tersebut terjadi sekitar tiga jam mulai dari pukul 17.30 wib hingga pukul 20.30 wib.

‘’Setelah itu air sudah surut. Mari kita doakan semoga warga yang terdampak diberikan kesabaran menghadapi cobaan,” kata Kasi Humas, Rabu, (30/11/2022).

Sementara itu, satu warga Kelurahan Jepon, Sukimin, mengungkapkan bahwa ini adalah banjir besar kedua yang menimpa wilayah pasar Jepon.

“Peristiwa ini adalah yang kedua mas, dulu seingat saya di era tahun 1999 atau 2000 pernah juga banjir besar,” ujar Sukimin sambil membersihkan rumahnya yang juga terdampak banjir.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *