MGMP Sejarah SMA Blora Jelajah Situs Cagar Budaya di Cepu

oleh -

BLORA
Penulis : Ghina
Lenterakata.com – Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Sejarah SMA se Kabupaten Blora, Jawa Tengah, melaksanakan jelajah sejarah lokal di wilayah Kecamatan Cepu, Sabtu (19/3/2022).

Agenda tahunan ini dihelat bertujuan untuk menambah pengayaan materi pembelajaran kepada siswa.

Link Banner

Ketua MGMP Sejarah SMA Kabupaten Blora, Sri Wahyu Dini Astari, mengatakan kegiatan jelajah sejarah lokal kali ini dilaksanakan kali kedua. Sebelumnya th 2019, dilaksanakan di wilayah Kecamatan Kradenan.

“Jadi ini sejatinya agenda rutin MGMP Sejarah, yang diikuti oleh guru sejarah SMA se-Blora, ada 30 guru sejarah SMA yang ikut acara ini agar pengetahuan sejarah makin bertambah, khususnya sejarah lokal dengan melihat secara langsung,” katanya.

Dikatakannya, jelajah sejarah lokal dilaksanakan bekerja sama dengan Dinas Kepemudaan Olah Raga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Blora.

Adapun empat titik lokasi berada di wilayah Kec Cepu yang dijelajah mencakup masa Kolonial (loko tour), Islam Situs Jipang), Klasik Hindu Buda (Situs Ngloram) hingga masa pra aksara (Situs Purbakala Kapuan).

Pada masing-masing lokasi, para guru sejarah mendapatkan penjelasan dari sejumlah nara sumber dan praktisi.

Sementara itu Yanung Pujo Raharjanto, salah satu guru mapel sejarah dari SMAN 1 Ngawen mengatakan, melalui jelajah sejarah lokal, para guru tidak hanya menyampaikan materi dari literasi buku saja, melainkan telah membuktikan secara langsung ke lokasi sejarah.

Tentu saja, lanjutnya, sangat berkesan setelah melihat dan mengunjungi langsung ke lokasi dengan dipandu petugas dari Dinporabudpar Kabupaten Blora.

“Kegiatan ini sangat menarik dan membantu, khususnya bagi para guru sejarah. Kami sangat mengapresiasi, dan berharap terus berkelanjutan,” kata Sub Koordinator Kesejarahan dan Purbakala Bidang Kebudayaan Dinporabudpar Blora, Eka Wahyu Hidayat. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *