Duh…Bayi Perempuan Ini Dibuang di Semak-Semak

oleh -
DIRAWAT : Bayi Mungil yang Ditemukan Warga di Semak-Semak Dirawat di RSUD Tuban

TUBAN

Penulis : M.Rizqi

Link Banner

Lenterakata.com – Warga Desa Banjaragung, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, Jawa timur geger Kamis (18/3/2021) pagi. Sebab, di semak-semak di pinggiran desa ditemukan bayi yang diduga baru beberapa jam dilahirkan.

Bayi mungil berjenis kelamin perempuan ditemukan warga Dusun Jarjo, Desa Banjaragung sekitar pukul 07.00 WIB. Kali pertama yang menemukan adalah Budi yang bekerja sebagai security RS Medika Mulia Tuban.

Saat kali pertama ditemukan, bayi tersebut dalam kondisi lemas dugaan awal bayi kekurangan cairan. Sehingga hanya bergerak-gerak sedikit tanpa ada tangisan.

Bayi tersebut dibungkus kain popok motif hello lity warga merah muda. Kepala bayi dibungkus dengan topi bayi dari kain dengan warna dasar putih. Juga terpasang sarung tangan dan popok.  Sebagai alas bayi itu, sebuah kain batik (jarit) warna coklat digelar.

Usai ditemukan, bayi itu langsung dibawa ke Pukesmas Pembantu (Pustu) Desa Banjaragung sekitar pukul 07.30 WIB untuk mendapat perawatan pertama. Petugas Pustu memberikan bantuan oksigen untuk memperlancar pernapasan bayi.

Petugas pustu juga sempat menjemur bayi malang supaya badannya lebih hangat. Sebab, karena berada di luar ruangan, bayi tersebut diduga juga kedinginan.

Setelah beberapa saat dijemur di bawah sinar matahari langsung, juga dirawat para petugas pustu sekitar satu jam kemudian bayi itu baru bisa menangis. Kondisi membuat para petugas lega. Tangisan bayi diyakini sebagai indikasi kondisi bayi sehat atau tanpa masalah.

Atas saran pihak kepolisian dan pemerintah desa (pemdes) Banjaragung, bayi itu kemudian dibawa ke Puskesmas Rengel untuk mendapat perawatan lebih baik.

“Bidan Desa Banjaragung ikut mengawal bayi ke Puskesmas Rengel,” ujar Sutimah Kader Desa Banjaragung.

Melihat kondisi bayi saat ditemukan, Sutimah menduga bayi tersebut baru dilahirkan kurang lebih 24 jam. Tali pusar masih menempel dan masih dalam kondisinya basah. Diduga yang membuang bayi itu orang dari luar desa.

Setelah ditimbang dan diukur, bayi itu berat badannya 2.450 gram dengan panjang tubuh 48 centimeter (cm).

“Dari Puskesmas Rengel bayi langsung dirujuk ke RSUD Koesma Tuban agar mendapat perawatan lebih baik,’’ katanya.

Sampai saat ini Polsek Rengel dan Polres Tuban masih menyelidiki dan mencari siapa pelaku yang membuang bayi tersebut.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *