Upacara di Alam Terbuka, Gabungan Mapala se Tuban Kibarkan Merah Putih di Tebing Setinggi 40 Meter

oleh -
SETINGGI 40 METER : Mapala se Tuban Gelar Upacara di Alma Terbuka dan Kibarkan Bendera di Tebing Setinggi 40 Meter

TUBAN

Penulis : M.Rizqi

Link Banner

Lenterakata.com – Upacara bendera untuk memeringati ulanhg tahun kemerdekaan Indonesia, bisa dilakukan di mana saja dan dengan berbagai cara. Seperti yang dilakukan gabungan mahasiswa pecinta alam (mapala) di Kabupaten Tuban, Jawa Timur ini, cukup unik dan menantang.

Betapa tidak, mapala dari berbagai perguruan tinggi di Tuban yang tergabung dalam Mapala Guyub itu, menggelar upacara di alam terbuka. Kemudian mereka mengibarkan Sang Merah Putih di tebing dengan ketinggian 40 meter, Selasa (17/8/2021).

Organisasi mapala yang terlibat dalam kegiatan ini di antaranya adalah El Heera mapala dari Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (IAINU) Tuban, Mahipal dadi Unirow dan Amreta dari Unang Tuban. Juga dibentu para atlet panjang tebing asal Tuban.

Upacara unik itu digelar di tebing Sumur Pahit Desa Bektiharjo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban. Anggota DPRD Tuban Tri Astuti didaulat menjadi pembina upacara.

Ketua pelaksana upacara Pipit Tri Sulistiyo mengatakan, upacara pengibaran bendera ini dilaksanakan di daerah tebing dengan tujuan memperkenalkan potensi tebing-tebing di Kabupaten Tuban, salah satunya tebing Sumur Pahit ini.

“Di sini tebingnya banyak, bagus dan strategis. Ini juga merupakan jalur baru,” ujar Pipit Tri Sulistiyo.

Pada upacara pengibaran bendera merah putih ini, bendera yang dikibarkan merupakan bendera jahitan dari anggota mapala sendiri dengan ukuran mencapai 6 × 3,5 meter.

“Ketinggian tebing sekitar 40 meter. Kami berharap kegiatan ini membuat mapala di Kabupaten Tuban bisa semakin kompak, bersatu dan selalu eksis,’’ harapnya.(*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *