Masa Pandemi Kasus Kriminalitas di Tuban Meningkat

oleh -
KRIMIMAL NAIK : Kasus Kriminal di Kabupaten Tuban Selama 2021 Naik

TUBAN

Penulis : M.Rizqi

Link Banner

Lenterakata,com – Masa pandemic Covid-19 yang membuat perekonian kacau memicu tingginya angka kriminalitas. Di Kabupaten Tuban, jumlah kasus kriminalitas yang ditangani oleh jajaran Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban selama tahun 2021 naik dibanding tahun sebelumnya.

Pada tahun 2020 jumlah kasus kriminalitas ditangani hanya 366 kasus, menjadi sebanyak 455 kasus di tahun 2021 atau meningkat sekitar 24,32 persen.

“Ini data kita sesuai kasus yang ditangani Satreskrim,’’ ujar Kapolres Tuban, AKBP Darman saat press release akhir tahun di mapolres, Kamis (30/12/2021).

AKBP Darman menambahkan, peningkatan kasus kriminalitas tersebut dimungkinkan karena faktor pandemi Covid-19. Pada tahun 2021 ini pandemi sudah agak landai. Sedangkan pada tahun 2020 yang lalu kasus Covid-19 cukup tinggi.

Kendati jumlah kasus kriminalitas naik, akan tetapi pengungkapan atau penyelesaian kasus yang dilakukan oleh pihak kepolisian juga meningkat.

“Di tahun 2020 ada 223 kasus yang terselesaikan, sedangkan di tahun 2021 ada 331 kasus yang terselesaikan,” tandas mantan Kapolres Sumenep tersebut.

Periwa polisi dengan pangkat dua melati di pundak itu menyebut kasus kriminalitas yang paling banyak selama tahun 2021 adalah kasus penipuan dengan jumlah 108 kasus, kemudian pencurian dengan pemberatan (curat) 50 kasus, pencurian biasa 40 kasus serta pencurian kendaraan bermotot (curanmor) 31 kasus.

“Kasus penipuan modusnya bermacam-macam,” tandas polisi asal Demak, Jawa Tengah ini.(*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.